Lebaran kurang lengkap rasanya jika tidak dirayakan dengan berkumpul bersama sanak famili. Sebagai tuan rumah, tentunya kamu harus menyambut para keluarga dengan hangat. Itulah mengapa kamu perlu dekorasi lebaran untuk menyambut hari raya dan mengubah penampilan rumah agar lebih menarik.

Mendekorasi rumah tidak selalu membutuhkan biaya yang mahal kok, apa lagi sekarang kamu bisa menggunakan lapisan HPL pada furniture di rumah, sehingga tidak perlu membeli baru tapi bisa mendapatkan tampilan baru. Ingin tahu seperti apa dekorasi lebaran dengan HPL? Simak di bawah ini, ya!

Dekorasi Lebaran dengan HPL 

HPL adalah salah satu material finishing yang bisa kamu manfaatkan bila ingin memberikan sentuhan berbeda di rumah pada lebaran ini. Dengan segala keunggulannya, mulai dari pilihan motif yang beragam, harga terjangkau, pemasangan cepat, dan mudah membuat HPL sangat pas menjadi pilihan untuk kamu yang ingin dekorasi lebaran.

Seperti apa sih memang dekorasi lebaran dengan HPL? Coba intip yuk yang berikut ini!

  1. Berikan Aksen Natural

Dekorasi lebaran pertama yang bisa kamu terapkan adalah menambahkan aksen natural pada furniture. Caranya adalah kamu bisa menggunakan motif wood grain dari HPL. Ada banyak sekali pilihan motif kayu HPL, kamu bisa aplikasikan pada rak, meja, atau kabinet.

Dengan menambahkan aksen natural ini, rumahmu akan terasa estetik dan terasa lebih segar. Untuk menambah aksen natural, kamu bisa menambahkan beberapa tanaman indoor.

  1. Mainkan Pola dan Pattern

Selain menggunakan aksen natural, kamu juga bisa memainkan pola dan pattern untuk dekorasi hari raya. Kamu bisa menambahkan pola atau pattern yang kamu suka pada furniture.

Misalnya kamu menambahkan HPL pattern marmer pada meja makan atau kitchen set. Atau kamu juga bisa menggunakan beberapa kombinasi warna solid color untuk meja tamu. Hal ini bisa menggambarkan dekorasi modern dari rumah.

  1. Beri Sentuhan Cantik di Sudut Ruangan

Tidak hanya bagian inti rumah saja yang perlu diperhatikan, sudut ruangan nyatanya bisa memberikan keindahan juga. Untuk sudut ruangan kamu bisa menggunakan gaya Japandi dengan menggunakan HPL motif kayu.

BACA JUGA: Dekorasi Ruang Kamar Cowok dengan HPL

  1. Tak Harus Warna Hijau

Lebaran selalu identik dengan warna hijau, padahal kamu bisa memilih warna lain selain hijau untuk menggambarkan suasana hari raya. Kamu bisa menggunakan HPL warna pastel untuk kesan yang lebih lembut.

  1. Desain dengan Warna Putih

Putih tidak pernah gagal memberikan kesan suasana baru. Selain itu, warna ini akan memberikan kesan ruangan yang lebih luas. Kamu bisa menambahkan HLP White Series untuk menemukan koleksi warna putih yang paling cocok untuk rumahmu.

Nah, itulah 5 ide deokrasi yang bisa kamu coba di hari raya nanti, jadi mana yang jadi pilihannu? Kontak kami untuk pemesanan produk HPL, ya!

en_USEnglish
Need Help?